Popular Posts

Friday, May 30, 2008

Pernikahan adalah Sekolah Cinta


Bertahun-tahun yang lalu, saya berdoa kepada Tuhan untuk memberikan saya pasangan, "Engkau tidak memiliki pasangan karena engkau tidak memintanya", Tuhan menjawab.

Tidak hanya saya meminta kepada Tuhan,seraya menjelaskan kriteria pasangan yang saya inginkan. Saya menginginkan pasangan yang baik hati,lembut, mudah mengampuni, hangat, jujur, penuh dengan damai dan sukacita, murah hati, penuh pengertian, pintar, humoris, penuhperhatian. Saya bahkan memberikan kriteria pasangan tersebut secara fisik yang selama ini saya impikan.

Sejalan dengan berlalunya waktu,saya menambahkan daftar kriteria yang saya inginkan dalam pasangan saya. Suatu malam, dalam doa, Tuhan berkata dalam hati saya, "HambaKu, Aku tidak dapat memberikan apa yang engkau inginkan."

Saya bertanya, "Mengapa Tuhan?" dan Ia! menjawab, "Karena Aku adalah Tuhan dan Aku adalah Adil. Aku adalah Kebenaran dan segala yang Aku lakukan adalah benar."

Aku bertanya lagi, "Tuhan, aku tidak mengerti mengapa aku tidak dapat memperoleh apa yang aku pinta dariMu?"

Jawab Tuhan, "Aku akan menjelaskan kepadamu. Adalah suatu ketidakadilan dan ketidakbenaran bagiKu untuk memenuhi keinginanmu karena Aku tidak dapat memberikan sesuatu yang bukan seperti engkau. Tidaklah adil bagiKu untukmemberikan seseorang yang penuh dengan cinta dan kasih kepadamu jika terkadang engkau masih kasar; atau memberikan seseorang yang pemurah tetapi engkau masih kejam; atau seseorang yang mudah mengampuni, tetapi engkau sendiri masih suka menyimpan dendam; seseorang yang sensitif, namun engkau sendiri tidak..."

Kemudian Ia berkata kepada saya, "Adalah lebih baik jika Aku memberikan kepadamu seseorang yang Aku tahu dapat menumbuhkan segala kualitas yang engkau cari selama ini daripada membuat engkau membuang waktu mencari seseorang yang sudah mempunyai semua itu. Pasanganmu akan berasal dari tulangmu dan dagingmu, dan engkau akan melihat dirimu sendiri di dalam dirinya dan kalian berdua akan menjadi satu. Pernikahan adalah seperti sekolah, suatu pendidikan jangka panjang. Pernikahan adalah tempat dimana engkau dan pasanganmu akan saling menyesuaikan diri dan tidak hanya bertujuan untuk menyenangkan hati satu sama lain, tetapi untuk menjadikan kalian manusia yang lebih baik, dan membuat suatu kerjasama yang solid. Aku tidak memberikan pasangan yang sempurna karena engkau tidak sempurna. Aku memberikanmu seseorang yang dapat bertumbuh bersamamu".

Ini untuk : yang baru saja menikah, yang sudah menikah, yang akan menikah dan yang sedang mencari, khususnya yang sedang mencari.

JIKA...

Jika kamu memancing ikan.....
Setelah ikan itu terikat di mata kail, hendaklah kamu mengambil Ikan itu.....
Janganlah sesekali kamu lepaskan ia semula ke dalam air begitu saja....
Karena ia akan sakit oleh karena bisanya ketajaman mata kailmu dan mungkin ia akan menderita selagi ia masih hidup.

Begitulah juga setelah kamu memberi banyak pengharapan kepada seseorang... .
Setelah ia mulai menyayangimu hendaklah kamu menjaga hatinya.....
Janganlah sesekali kamu meninggalkannya begitu saja......
Karena ia akan terluka oleh kenangan bersamamu dan mungkin tidak dapat melupakan segalanya selagi dia mengingat... ..

Jika kamu menadah air biarlah berpada, jangan terlalu mengharap pada takungannya dan janganlah menganggap ia begitu teguh......cukuplah sekadar keperluanmu. ......
Apabila sekali ia retak tentu sukar untuk kamu menambalnya semula......
Akhirnya ia dibuang..... .
Sedangkan jika kamu coba memperbaikinya mungkin ia masih dapat dipergunakan lagi.....

Begitu juga jika kamumemiliki seseorang, terimalah seadanya.... .
Janganlah kamu terlalu mengaguminya dan janganlah kamu menganggapnya Begitu istimewa.... .
Anggaplah ia manusia biasa.
Apabila sekali ia melakukan kesilapan bukan mudah bagi kamu untuk menerimanya. Akhirnya kamu kecewa dan meninggalkannya.
Sedangkan jika kamu memaafkannya boleh jadi hubungan kamu akan terus Hingga ke akhirnya.... .

Jika kamu telah memiliki sepinggan nasi yang pasti baik untuk dirimu. Mengenyangkan. Berkhasiat. Mengapa kamu berlengah, coba mencari makanan yang lain....
Terlalu ingin mengejar kelezatan. Kelak, nasi itu akan basi dan kamu tidak boleh memakannya. kamu akan menyesal.

Begitu juga jika kamu telah bertemu dengan seorang insan yang membawa kebaikan kepada dirimu. Menyayangimu. Mengasihimu. Mengapa kamu berlengah, coba bandingkannya dengan yang lain. Terlalu mengejar kesempurnaan. Kelak, kamu akan kehilangannya; apabila dia menjadi milik orang Lain kamu juga akan menyesal. (Sumber : sobat-Azzam)

Harus banyak minum air putih

Benar-benar flu dech..... semalam tidur nggak nyenyak karena hidung tersumbat dan flu.
Semoga Allah mengangkat penyakitku dan mengampuni segala dosaku
Rencana hari ini mau pergi arisan teman-teman karyawan di rumah Pak dar. Tapi karena kondisi badanku tidak fit, ya.... saya ijin aja sama koordinator arisan, mbak Iis. E... rupanya dia juga sedang flu and batuk juga.
Semoga Allah mengangkat penyakitnya.
Biar nggak flu lama-lama, aku upayakan minum air hangat dan air putih banyak-banyak. Semoga hari Senin besok udah fit, dan aku bisa ngMC dengan baik. Amien.
Rencana hari Minggu besok, mau istirahat di rumah saja. Agar kondisi badan pulih.
Sekarang saya mau melanjutkan pekerjaan yang kemarin, yang belum terselesaikan, mengoreksi transkrip dan ijazah mahasiswa Farmasi. Semoga hari ini bisa kuselesaikan dengan baik. "Bismillahirrahmanirrahim".

Agak flu dikit nih....

Mungkin kecapekan setelah acara di Cipanas 3 hari kemudian dilanjutkan acara training ESQ tiga hari.... badanku jadi agak panas. dan tenggorokan gatal serta bersin-bersin . wah... kayaknya mau flu ni.....
Ya Allah semoga Kau berikan kesembuhan dan kesehatan kepadaku
Agar aku dapat beribadah dengan tenang
dapat beraktivitas dengan nyaman
dapat menunaikan tugas yang sudah mulai menumpuk,
karena kutinggalkan selama beberapa hari...
di meja menumpuk berkas-berkas transkrip nilai dan ijazah anak-anak farmasi
yang ujian bulan April kemarin.....
tadi baru sempat aku periksa sedikit....
Sama Pak Pudek I, dapet tugas lagi.... memperbaiki MoA dengan PPs UNAND yang penandatanganannya besok Senin.
Senin besok kebagian tugas juga jadi MC acara penandatanganan MoA.
Ya Allah semoga kau berikan aku kesehatan, kau hilangkan serak di leherku dan kau angkat penyakit flu yang ada di badanku. Amien.
Jadwal rekaman di RRI untuk acara Siaran Pemuda Pilar Tunas Bangsa (SIPITUNG) juga sudah menanti. Biasanya aku rekaman di awal bulan. Mungkin besok Mbak Iren kontak saya.Semoga suaraku sudah tidak serak lagi,.... semoga aku bisa menjalankan tugasku dengan baik.

Namanya Minarni

Dia seorang gadis, berjilbab, ramah, berjaket kuning. Dia mahasiswi UI pemeroleh beasiswa, seorang aktivis,.... yang aku kenal ketika di pelatihan ESQ, karena kita memang sama-sama se jurusan (dia ke arah kampung melayu, karena tinggal di Wisma Rini, Asrama UI yang di Kampung Melayu) sedangkan aku pulang ke Arah kampung Melayu, dan nanti nyambung lagi Metro 506. jadi kita pulang sama-sama naik Metromini. Sepanjang perjalanan bercerita pengalaman. Semoga Allah memudahkan urusannya. Amien.

Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free!

Thursday, May 29, 2008

Matahari



Demi matahari dan cahayanya di pagi hari
Dan bulan apabila mengiringinya
dan siang apabila menampakkannya
dan malam apabila menutupinya
dan langit serta pembinaannya
dan bumi serta penghamparannya
dan jiwa serta penyempurnaanya
maka Allah mengilhamkan kepada jiwa itu (jalan) kefasikan dan ketakwaannya
sesungguhnya beruntunglah orang yang menyucikan jiwa itu
dan sesungguhnya merugilah orang yang mengotorinya

(QS.As Syams: (91) : 1-10)

Pelatihan ESQ

Bismillahirrahmanirrahim
Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang

27 Mei 2008 ini adalah hari pertama aku mengikuti pelatihan ESQ yung diadakan oleh kantor Menpora, yang diikuti oleh BEM dan OKP se Jawa. Bersama Bapak Ari Ginanjar dan Master Training Bapak Legisan.
Di training ini Alhamdulillah aku merasa bersyukur...... bisa mendapatkan pengalaman yang sangat berharga.... yang tak bisa tergantikan dengan uang..... meski aku harus ijin dari kantor... dan berarti transport 3 hari terpotong......(he....he...he... bukannya itungan lho.....)

Nggak ada yang bisa saya katakan..... kecuali Subhanallah walhamudlillah wala ila ha illallah. (Maha Suci Engkau ya Allah, Segala puji bagi Engkau, dan Tiada Tuhan selain Allah)

LA ILAHA ILLALLAH........ ini lah Syahadahku ya Allah
Asyhadu anla illa ha illallah wa asyhadu anna muhammadarrasulullah.

Di training ESQ ini aku diingatkan kembali tujuan hidupku..... bukan uang.... bukan harta....bukan jabatan... bukan dunia..... yang kita cari.....
hanya satu kata LA ILAHA ILALLAH.

Ya Allah semoga kau teguhkan hati kami dengan kalimat Tauhid itu ya Allah
Semoga kau jadikan aku manusia yang baru terlahir kembali
Semoga tujuan akhir hidupku untuk dapat menatap wajahmu ya Allah......
Ya Allah.... aku menyadari betapa kecil diri ini.......
betapa hina kami ini..... ya Allah
ya Allah sesungguhnya kami ini milikMu dan akan kembali kepadaMu.

Cerita dari Cipanas


24 s.d. 26 Mei kemarin, aku ikut kegiatan lokakarya kurikulum yang diadakan di sebuah villa di Cipanas. Lokasinya terletak di bawah jembatan Cikundul. Vila ini nampaknya dulu pernah mengalami masa kejayaan, tapi kini mulai ditinggalkan. Nampak dari bangunan dan interiornya. Aku tidak pernah tahu, bahwa dekat lokasi ini, bebrapa bulan yang lalu, sebuah bus jatuh ke jurang dan menewaskan banyak orang.
Karena dari awal memang tidak tahu.... ya biasa-biasa aja.
Baru ketika hari kedua, ada yang cerita bahwa di lokasi inilah para korban ditaruh, dan waktu itu raungan ambulan mondar-mandir di villa ini.
Disamping vila di dekat kali, ada kolam besar dan beberapa petak kolam kecil-kecil yang ditutup oleh kawat dan besi. Tempat dimana ikan-ikan ditebar dan dipiara. Dan di kolam yang besar baru aja ditebar ikan sebanyak 20 kg. Teman-teman pada asyik memancing, dengan penuh keriangan.
Hari ketiga, pagi-pagi sekali kami sudah bersiap untuk pulang. Ya... pukul 06.45 kami sudah rapi sudah sarapan, dan siap untuk berangkat pulang ke Jakarta.
O... ya,... aku kemarin sudah pesan kepada petugas villa, untuk dicarikan bunga lilly / amarilys atau apa dech namanya. aku menyebutnya bunga lily aja. bunyanya warna merah, bagus banget dech. Subhanallah.
Kemudian aku tanyakan kepada petugas, apakah bunga yang kupesan kemarin udah disiapkan? ternyata belum. lalu petugas itu segra berlari ke arah pelataran parkir bawah... dan naik dengan membawa 5 batang bunga lily. kemudian dimasukkan di kantung plastik. Diserahkan kepadaku. Kuberikan sedikit tips sebagai tanda terima kasih. langsung bunga kutaruh di mobil ambulans yang kami bawa dari kampus.

Sesampai di Jakarta, aku tidak pulang dulu, tapi langsung menuju kampus. Setalah barang-barang diturunkan semuanya. Aku kembali bekerja seperti biasa.
Menjelang maghrib, aku udah sampai di rumah. Barang-barang bawaan kubongkar, dan tentu saja bunga Lyli segera kukeluarkan dari kantong plastik.
Masyya Allah, ketika aku ambil bunga itu, aku lihat di tangkai daunnya ada darah yang sudah kering.... kuperhatikan sekali lagi,..... ternyata memang darah yang udah kering.
Tapi sempat aku taruh di dalam pot besar,..... namun akhirnya kumasukkan lagi ke kantong plastik.
Terbanyang kejadian kecelakaan bus yang Cipanas........
Akhirnya kubuang bunga itu.......
Malam hari..... Subhanallah...... saya tidak bisa tidur.
Semua lampu di rumah aku nyalakan.....
TV aku nyalakan sampai... pagi.....
Dalam hati aku berbisik,...... siapa yang akan menemaniku?
Aku sendiri......... dalam hati terbetik...... ya Allah berikan aku teman.....
Jika aku tidak sendiri.... tentulah ada kawan bicara..... di kala kita takut.... tentu ada teman yang mendekap kita......
Sempat terlelap sebentar.....
tapi mimpi yang nggak karuan..... menakutkan......
Sampai pagi hari...... aku harus pagi-pagi berangkat ikut pelatihan Excecutive Leadership ESQ di Menara 165....
Masya Allah..... mataku merah karena kurang tidur.......
Jam 05.30 aku sudah berangkat menuju Menara 165.
Bismillah.... semoga Allah memberi ketenangan padaku.

Thursday, May 22, 2008

Pernikahan Adik sepupuku


Minggu, 18 Mei 2008 merupakan hari bahagia adik sepupuku. Nduk Sri Karwanti. Dia menikah dengan Joko dari Semarang. Lelaki yang dikenalnya kurang lebih satu tahun yang lalu.
Pernikahan yang digelar cukup meriah. Meskipun acaranya sederhana. Adikku nampak bahagia sekali. Meskipun ada sedikit kegelisahan, karena ketika prosesi akad nikah yang seharusnya jam sembilan pagi jadi molor jam dua siang, karena penghulunya/petugas dari KUA baru datang jam dua siang.Soalnya, pada hari tersebut ada lima pasang penganting di desa itu yang menikah pada waktu yang sama.
Alhamudlillah acara selesai sekitar pukul 16.00.
Semoga Allah mencurahkan kebahagiaan kepada mempelai berdua. Amien.
Semoga sakinah, mawadah wa rohmah.

Friday, May 02, 2008

Khasiat Daun Salam





Daun Salam,
Mengobati Diabetes, Mengusir Diare
Natural Healing

Aku cari-cari tanaman obat e.... ketemu DAUN SALAM. Daun ini kan murah dan mudah didapat. Sebagai pelengkap bumbu dapur dan sudah tentu tidak asing lagi bagi ibu-ibu....... Ni.... aku copy paste kan aja ya.. semoga bermanfaat...........


Dapur tak ubahnya sebuah apotek kecil. Di sana tersimpan bermacam bumbu dapur yang siap beralih fungsi menjadi obat tradisional. Contohnya daun salam. Bumbu penyedap masakan sambal goreng kentang, gulai tauco, dan nasi uduk ini adalah obat alternatif untuk penyakit kencing manis (diabetes mellitus).


Pengalaman nenek moyang yang diwariskan secara turun temurun serta diperkuat dengan bukti-bukti riset ilmiah, membuktikan daun salam yang mengandung minyak atistri, tanin dan flavonoid, menularkan efek hipoglikemik. Artinya, kombinasi zat-zat kimia yang terkandung dalam daun salam mampu menurunkan kadar gula darah yang melejit di atas normal. Khasiatnya tidak cuma itu. Daun salam juga terbukti efektif menurunkan tekanan darah dan kadar kolesterol darah, serta mengobati sakit maag (gastritis), katarak, gatal-gatal (pruritus), kudis (scabies) dan eksim (eczema).


Penelitian yang dilakukan secara terpisah oleh Beni Warman dari FMIPA Universitas Andalas dan Retno Sudewi dari Universitas Gajah Mada, memperkuat bukti kehebatan daun salam. Keduanya menyimpulkan fakta bahwa ekstrak daun salam berkhasiat pula menghambat pertumbuhan bakteri-bakteri penyebab penyakit, seperti bakteri Escherichia coli, Vivrio Cholera dan Salmonella Sp. Berkat daya antibakteri ini, daun salam dapat mengatasi serangan diare.





Tak cuma daun

Selain daun, tanaman salam memiliki bagian lain yang juga berpotensi sebagai obat alam. Kulit pohon dan buah salam juga bisa diramu menjadi obat antidiare. Buah salam punya kelebihan lain, diantaranya bisa menetralisasi efek mabuk yang disebabkan terlalu banyak meneguk minuman beralkohol.


Resep daun salam

Diare
Ambil 15 lembar daun salam segar. Cuci bersih. Rebus dalam 2 gelas air sampai mendidih selama 15 menit. Masukkan sedikit garam. Setelah dingin, saring, lalu minum air rebusan sekaligus.


Kencing manis (Diabetes mellitus)

Ambil 7-15 lembar daun salam segar, cuci bersih. Rebus dalam 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Biarkan sampai dingin, lalu saring. Minum airnya sekaligus sebelum makan lakukan 2 kali sehari.


Sakit maag

Ambil 15-20 lembar daun salam segar.
Cuci bersih. Rebus dalam setengah liter air sampai mendidih selama 15 menit. Tambahkan gula enau secukupnya. Setelah dingi, minum ramuan sebagai teh. Lakukan setiap hari sampai rasa perih di lambung hilang.


Menurunkan tekanan darah tinggi

Ambil 7-10 lembar daun salam, cuci sampai bersih. Rebus dalam 3 gelas air sampai bersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring. Minum air rebusan 2 kali sehari, masing-masing setengah gelas.


Menurunkan kadar kolesterol

Sediakan 10-15 lembar daun salam segar. Cuci bersih, lalu rebus dalam 3 gelas air sampai bersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring. Minum air rebusan sekaligus di malam hari. Lakukan setiap hari.


Mabuk alkohol

Ambil segenggam buah salam masak. Cuci bersihh, lalu tumbuk sampai halus. Peras dan saring airnya. Minum air yang terkumpul sekaligus.


Asam urat tinggi

Ambil 10 lembar daun salam segar, rebus dengan 4 gelas air hingga bersisa 2 gelas. Kemudian saring. Minum selagi hangat.

Eksim

Ambil 10 lembar daun salam segar dan 25 gram kunyit. Tumbuk sampai halus, lalu tambahkan air sedikit dan garam secukupnya. Oleskan pada bagian kulit yang sakit.
Powered By Blogger